Lanjut ke konten

Honda Release Adventure Matic 350cc di EICMA 2021!!

Wiih akhirnya Honda menjawab rumor akan ada varian matic adventure baru yang dikeluarkan oleh Honda di ajang EICMA 2021 dengan release Honda ADV 350 terbaru. Desainnya sangar banget broo!

Ajang EICMA jadi ajang Honda release produk baru ADV 350. Motor ini adalah generasi terbaru ADV series setelah sebwlumnya sudah ada varian 150 dan 750 yang sudah lebih dulu di release. Hal ini membenarkan rumor yang beredar bahwa Honda akan fokus mengisi ruang di ADV series untuk matic sports.

Mesin 350cc yang ada di ADV 350 adalah mesin pengembangan dari Forza series, jadi pasti generasi terbaru ini akan lebih baik dari segi performa. Shock depan sudah USD yang pasti akan bikin lebih nyaman di medan gravel sekalipun.

Bagasinya luar biasa karena bisa muat 2 helm sekaligus, hampir mirip Honda Forza. Stang mengusung tipe adventure ala ADV series sehingga nuansa adventure makin kerasa. Sayangnya dikabarkan belum ada riding mode di motor ini seperti kakaknya XADV 750. Desain ADV 350 sangat agresif dan terkesan futuristik yang bikin motor ini jadi gagah.

Nah pertanyaannya apakah motor ini akan hadir dengan mesin 350cc atau akan menjadi 250cc di Indonesia? Kita akan pantau terus perkembangannya, tapi kalau menurut PP.COM motor ini akan jadi versi 250cc untuk market Indonesia sehingga bisa bersaing di kelas 250cc matic.

Biar ga penasaran langsung cek mega gallery di bawah ini aja

PATIPERKASA.COM Lihat Semua

Blogging for fun, Radio Trainer, Fulltime husband, loves motorcycle, goalkeeper, street photographer, Basketballer, MotoGP Freak and Arsenal Gooner. contact : pati.perkasa@gmail.com

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d blogger menyukai ini: